Anime & MangaJepangOtakuReview Anime

Review Anime Akame ga Kill!: Akhir Bahagia Butuh Pengorbanan

Hallo sahabat Dafunda Otaku, saya kembali lagi dengan topik Ulasan alias Review Anime terbaru. Kali ini saya akan memberikan ulasan dan Review dari seri anime berjudul Akame ga Kill. Sedikit pemberitahuan! seri anime Akame ga Kill adalah adaptasi dari sekuel Manga Akame ga Kill! yang mempunyai total 15 Volume, dan 80 Chapter milik Takahiro dan Tashiro Tetsuya.

Namun! ada hal yang paling spesial dari seri anime Akame ga Kill, tepatnya adaptasi anime untuk Sekuel Akame ga Kill. Anime Akame ga Kill adalah salah satu seri anime yang memiliki perbedaan/perubahan cerita pada pertengahan Arc – berbeda alur cerita dan akhir cerita dari manga Orisinil-nya. Simak Review Akame ga Kill dibawah ini.

Spoiler Alert! topik ini mengandung Spoiler yang mengakibatkan kalian menjadi super penasaran untuk segera menonton seri anime Akame ga Kill.

Informasi Seri Anime Akame ga Kill!

DIREKTUR Kobayashi Tomoki
JADWAL RILIS 7 Juli 2014 – 15 Desember 2014
DURASI 23 Menit/Episode
GENRE Action, Adventure, Drama, Fantasy, Shounen
TOTAL EPISODE  24 Episode
DESAIN & PENULIS Takahiro
STUDIO White Fox
PEMERAN Akame, Mine, Tatsumi, Leone, Lubbock, Chelsea, Bulat, Sheele
WEBSITE

Sinopsis Akame ga Kill!

Spoiler Akame ga Kill! – Menceritakan tentang kisah Tatsumi yang awalnya bersama ke-2 sahabat Sayo dan Ieasu dalam perjalanan menuju Ibukota untuk mencoba mencari solusi agar desa mereka terbebas dari kemiskinan, namun saat tengah perjalanan mereka terpisah dan Tatsumi sendirian menuju Ibukota tanpa tahu kemana ke-2 sahabatnya pergi. Karakter utama dari seri anime ini memang adalah Akame! namun pada awal cerita, semua berfokus pada Tatsumi.

Tatsumi bertemu dengan seorang cewek bernama Tiger, namun karena lengah! ia tertipu oleh cewek tersebut dan kehabisan uang. Tatsumi lalu bertemu dengan seorang Putri dari sebuah kerajaan di Ibukota, ia diajak untuk menginap dan makan gratis disana. Pada suatu malam, kelompok bernama Night Raid datang dan membantai keluarga dari kerajaan tersebut.

Pada awalnya Tatsumi heran dan tidak tahu mengapa alasan Night Raid membantai 1 keluarga kerajaan yang telah memberikan ia tempat tidur dan menginap, namun ternyata Ibukota tidak seperti yang ia kira, Ibukota adalah tempat yang kejam dan mengerikan! Putri dari kerajaan itu ternyata telah menyiksa Sayo dan Ieasu bahkan hingga tewas. Tatsumi mulai mengerti bagaimana kejamnya keadaan Ibukota dan ia membunuh Putri tadi, dari sinilah semuanya berawal, Tatsumi bergabung dan menjadi anggota Night Raid.

Trailer Akame ga Kill!

https://www.youtube.com/watch?v=A45hvq7C5GM

+ Alur Cerita Yang Epik Dan Menguji Emosi

Review Akame Ga Kill! Dafunda Otaku

Jika kamu telah masuk pada episode awal, alur cerita akan sama dengan manga-nya. Pada awal episode saja emosi kamu akan langsung diuji dengan kematian Sayo dan Ieasu yang sangat menyedihkan bagi Tatsumi. Setelah kematian ke-2 sahabatnya dan ia bergabung bersama Night Raid, pada beberapa waktu kemudian ia harus juga merasakan kembali kesedihan dengan kehilangan rekan anggota dari Night Raid, ia adalah Sheele! orang yang pernah memberikan obat hati untuknya.

Begitupun berikutnya, satu per-satu anggota Night Raid gugur dalam perjuangan mewujudkan Ibukota dan Pemerintahan adil dan damai. Akame ga Kill! adalah rekomendasi anime Action terbaik dengan alur cerita yang akan menguji emosi dan mental kamu dan bisa membuat kamu sedih berkepanjangan.

Review Akame Ga Kill! Dafunda Otaku

[boombox_gif_video mp4=”https://dafunda.com/wp-content/uploads/2018/03/5abf80048780c_Review-Akame-ga-Kill-Dafunda-Otaku.mp4″ gif=”https://dafunda.com/wp-content/uploads/2018/03/Review-Akame-ga-Kill-Dafunda-Otaku.gif” jpg=”https://dafunda.com/wp-content/uploads/2018/03/5abf80048780c_Review-Akame-ga-Kill-Dafunda-Otaku.jpg”]

Ini benar-benar Rekomendasi untuk kalian yang mencari rekomendasi anime Action Fantasy terbaik dengan pertarungan epik dan mendapatkan bonus tayangan yang menguji emosi. Spoiler Alert! pada akhirnya hanya akan ada 2 anggota Night Raid yang terus hidup, ia adalah Najenda sang ketua dan karakter utama yaitu Akame (berbeda dengan manga).

Kematian anggota Night Raid seperti Mine, Chelsea dan Tatsumi sendiri bukanlah hal yang mudah untuk saya lupakan, karena keluh-kesah mereka benar-benar akan menguji emosi kamu dan bahkan bisa saja tanpa sadar kamu telah menangis. Seperti bagian dimana Mine mencium Tatsumi yang sekaligus menjadi ciuman pertama dan terakhirnya. Rekomendasi anime yang menguji emosi Sinonim – Rekomendasi Anime Sad Ending.

+ Pertarungan Sengit Dan Epik Menjadikan Anime Ini Sebagai Salah Satu Rekomendasi Anime Action Terbaik

[boombox_gif_video mp4=”https://dafunda.com/wp-content/uploads/2018/03/5abf80dcee79d_Review-Akame-ga-Kill-Dafunda-Otaku-1.mp4″ gif=”https://dafunda.com/wp-content/uploads/2018/03/Review-Akame-ga-Kill-Dafunda-Otaku-1.gif” jpg=”https://dafunda.com/wp-content/uploads/2018/03/5abf80dcee79d_Review-Akame-ga-Kill-Dafunda-Otaku-1.jpg”]

Suka dengan anime genre Action dengan bagian-bagian aksi pertarungan atau efek-efek Supernatural yang keren? Akame ga Kill adalah salah satunya. Semua bagian atau scenne pertarungan yang ada dari seri anime ini sangatlah keren, apalagi ketika pertarungan antara para Rival seperti Akame dan sang adik Kurome atau juga seperti Akame menghadapi musuh terkuat yaitu Esdeath.

Namun ingat! dari semua keseruan Aksi/Action pertarungan dari seri anime ini, rata-rata akan berakhir menyedihkan seperti Lubbock yang menghadapi Shura dimana ia berhasil mengalahkan dan membunuhnya, namun ternyata semua berakhir juga dengan kematian Lubbock dan membuat suasana yang tadinya seru menjadi senyap menyedihkan. Akame ga Kill pantas disebut rekomendasi anime Action terbaik.

– Ending Yang Prematur Dan Masih Menyisakan Tanda Tanya Besar

Review Akame Ga Kill! Dafunda Otaku

Kalau di adaptasi seri animenya para anggota Night Raid hanya menyisakan sang ketua Najenda dan Akame, lantas apakah anime ini masih akan berlanjut untuk seri season 2 atau Remake? pasalnya seri manga Akame ga Kill yang telah tamat pada Volume 15 dengan total 80 Chapter, kini memasuki adaptasi manga baru! disini yang saya maksud adalah Arc Baru.

Itulah tadi Ulasan/Review Akame ga Kill! dan pastinya, setiap dari kalian punya pendapat dan ulasan masing-masing versi kalian sendiri juga berdasarkan sudut pandang yang berbeda dengan Dafunda Otaku. Kalau kamu punya hal yang ingin disampaikan terkait topik Review anime Akame ga Kill! silahkan tuliskan lewat kolom komentar.

Related Posts

Leave Comment